Cerita Penjual Bendera Merah Putih di Wanaraja Garut Yang Omsetnya Turun Berharap Untung

Cerita Penjual Bendera Merah Putih di Wanaraja Garut Yang Omsetnya Turun Berharap Untung
Editor: Malda Metro Garut —Sabtu, 7 Agustus 2021 11:59 WIB
Garut,Terasjabar.id - Menjelang hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke - 76 tahun 2021, mulai marak penjual bendera, umbul-umbul serta berbagai hiasan yang bernuansa merah dan putih di Wanaraja, Kabupaten Garut. 

Namun, para penjual mengaku, minim pembeli akibat pandemi covid-19, ditambah adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 yang diperpanajng hingga 9 Agustus 2021 mendatang. 

Seperti yang dikatakan Ade (44), salahsatu pedagang bendera di simpang jalan Talaga Bodas Wanaraja, ia mengatakan, saat ini omsetnya menurun, karena sedikit pembeli.
Gambar

“Sekarang omset saya dari penjualan turun drastis hingga 50%, dibandingkan dengan tahun kemarin"., Ungkapnya kepada wartawan Teras Jabar Sabtu (07/8/2021). 

Ade mengatakan, ditahun 2020 lalu, omsetnya bisa mencapai 700 ribu perharinya, namun untuk tahun ini ia mengaku hanya mendapat omset setengahnya, kadang kurang.

"Tahun 2020 saya bisa mendapat omset sekitar 700 ribu dalam sehari, sekarang mah cuma setengahnya, kadang pernah juga dalam sehari hanya laku 5 bendera saja".,tuturnya.

Hal itu menurut Ade, disebabkan akibat beberapa hal, selain kerumunan menjadi hal yang dilarang selama PPKM, perlombaan saat Agustus-an juga ditiadakan pada HUT RI 2021, itu juga berpengaruh kepada penjualan. Namun, Ade juga berharap mudah-mudahan sampai tanggal 16 Agustus banyak yang laku, dan omsetnya bertambah.

(Adis Cahyana/Terasjabar.id)

Garut Bendera Viral Kemerdekaan RI PPKM Level 4


Loading...